Monday, June 5, 2017

Anak Baru Gede

setelah lama ga curhat di blog ini, saya balik lagi, dengan isi kepala penuh pengalaman pengalaman yang ga ada habisnya.

September 2016-Mei 2017

banyak hal terjadi dalam periode waktu ini. dan kebanyakan tentang kepergian dan kehilangan. yap, di postingan ini saya akan curhatin apa aja yang terjadi sepanjang periode ini. Maafkan kalau urutan waktunya berantakan, karna saya juga kurang ingat ordernya.

1. Kepulangan 
Saya kembali ke Indonesia :) Rasanya kacau balau dalam hati ini. Senang karna bisa kumpul dengan keluarga, tapi tak kalah sedih juga melihat banyak yang menangisi kepulangan saya ini. Tidak ada kegilaan #jennijejeskitchen, tidak ada drama sinetron ala anak kuliahan, tidak ada sahabat sahabat saya. Tapi ini memang semua keputusan besar akan beresiko besar. dan buat saya, ini keputusan paling tepat.

2. Kepergian Nenek
Tak lama setelah kepulangan saya kembali ke Indonesia, Nenek menghembuskan napas terakhirnya. Masih sangat jelas diingatan saya perjuangan beliau melawan penyakitnya. Bersyukur saya masih punya kesempatan untuk menemani beliau keluar-masuk rumah sakit dan masih dengar harapan beliau untuk saya. Tapi Allah lebih sayang dengan Nenek, penyakit dan penderitaannya diangkat dan dihapuskan. 
Jujur saja, Nenek adalah separuh motivasi dalam hidup saya, yang selalu percaya dengan kemampuan saya ketika saya sedang redup-redupnya, yang selalu punya mimpi kalau saya akan bahagiakan beliau dan keluarga. 
Ketika saya mandikan jenazah almarhumah, saya masih terngiang tentang semua doa dan harapannya untuk saya, dan menyadari beliau sudah tak lagi bisa saya ciumi tangannya untuk ,memninta rido membuat hati saya hancur berkeping keping dan kehilangan separuh gairah hidup. 

3. Kepindahan Ko Angga
Teman main saya harus pindah ke Bali karna tuntutan kantor. Membayangkan harus melewati banyak hal tanpa Ko Angga buat saya jadi takut sekali karna hidup saya di rumah memang bergantung sekali sama dia. mulai dari kerjaan rumah tangga sampe teman curhat dan jalan jalan.  


4. Another Milestone
AKHIRNYA PUNYA BISNIS SENDIRI COY!!!!! seneng banget akhirnya punya bisnis yang profesional. DAN LANGSUNG PUNYA DUA!
yang pertama bisnis kuliner ayam goreng korea, Coco Fillet.
yang kedua bisnis custom kado. Baby Panda Gift
- kenapa girang banget Jess?
karna sebelum akhirnya bisa punya dua bisnis ini, banyak trial&error dan ngabisin modal banyak buat cari bisnis yang cocok sama market. dan ternyata setelah melewati itu semua, alhamdulillah, sejauh ini Coco Fillet dan Baby Panda yang bertahan dan bisa berjalan dengan baik. 
- sampe titik ini udah puas?
jelas belum. karna Coco Fillet dan Baby Panda bukan achievement, tapi milestone. setelah dua bayi ini lahir saya harus bertanggung jawab dengan keberlanjutan mereka dan hajat hidup orang banyak (konsumen dan karyawan)

5. P-U-T-U-S
saya ga tau harus nulis dari mana dan nulis apa soal yang satu ini. Bukan sesuatu yang pernah saya harapkan ataupun bayangkan tapi kenyataan berkata lain. 
yang paling susah dari ini adalah part mengubah kebiasaan. masih sering checkout hp padahal ga ada chat dari dia. atau biasanya malem malem ga bisa tidur dan semena mena langsung nelpon dan ngobrol sampe pagi, sekarang udah ga bisa lagi.
but i'm actually not really mad about it. makin hari juga makin kebiasa *wink*


Dari cerita diatas (setelah saya baca lagi) entah kenapa hidup saya kelihatannya suram dan menyedihkan sekali. walopun memang sedih tapi saya tau betul ini adalah jawaban atas doa saya yang pernah saya tuang Di Sini
dan ternyata semua hal yang terjadi ini menjadikan saya manusia yang lebih kuat, bahagia dan yang jelas membuat saya mensyukuri apapun yang masih saya punya sekarang.
Tugas saya sekarang untuk mewujudkan impian nenek dan mama. Sembari mengusahakan dan menunggu harapan itu terwujud, Allah pelan pelan mengarahkan saya ke jalan yang lebih baik lagi, untuk lebih dekat denganNya. Alhamdulillah for all sparkles that i've got in my life

#teatime Perpanjangan Tangan Tuhan

lesson learned: 
that's not about how hard you achieve your dreams. nor your highest fight on anything you called "passion" that make you a winner.
that's not about how much money you make nor the glam you spark.

pun memang, keberhasilan ga akan bisa kita raih kalau kita ga berusaha
tapi, kadang kita suka lupa kalau...

keberhasilan itu bukan tentang melukai kanan kiri apalagi orang tua sendiri.

don't anger your parents in order to please other people. those other people did not spend their lives building yours kok.


“Keridhoan Allah ada pada keridhoan kedua orang tua dan kemurkaan-Nya ada pada kemurkaan kedua orang tua” (Riwayat Tirmidzi dalam Jami’nya (1/ 346)

Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: “Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil”  (Q.S Al-Isra ayat 23)

Sesungguhnya orangtua adalah perpanjangan tangan Tuhan dan tidaklah suatu keberhasilan kita raih kalau kita bahkan tak ingat kapan terakhir kali kita mencium tangan orang tua atau tak pernah sebut namanya dalam doa.

Intinya, keberhasilan seorang manusia itu perlu diimbangi antara usaha dan rido dari orang tua. porsinya kudu seimbang. kalo rido doang tanpa usaha ya juga ga akan nyampe ke tujuan kita.